AKTIVITAS ANTIMIKROBA BAKTERI ASAM LAKTAT DARI KOLOSTRUM KAMBING

  • Triana Setyawardani Fakultas Peternakan Universitas Jenderal Soedirman Purwokerto
  • Juni Sumarmono Fakultas Peternakan Universitas Jenderal Soedirman Purwokerto
  • Mardiati Sulistyowati Fakultas Peternakan Universitas Jenderal Soedirman Purwokerto

Abstract

. Isolasi bakteri asam laktat dari kolostrom susu kambing untuk mendapatkan bakteri dengan karakteristik bakteri asam laktat secara morfologi,dan fisiologi.  Bakteri asam laktat kemudian diuji daya antimikroba terhadap empat bakteri patogen yaitu B.cereus, E.coli, S. aureus dan S. thypimurium. Karakteristik BAL diuji dengan pengujian morfologi, koloni penyebaran, katalase, untuk pengujian daya antimikroba menggunakan difusi sumur.  Penelitian menghasilkan 8 isolat dari kolostrom kambing dengan karakteristik morfologi berbentuk batang, koloni ada yang berpasangan dan ada yang single, katalase negatif dan mampu memfermentasi glukosa.  Kedelapan karakteristik tersebut termasuk dalam genus Lactobacillus kemudian diuji daya antimikroba dan menghasilkan hambatan sangat kuat dengan diameter penghambatan diatas 17 mm, dimana daya hambat terbesar dari 8 isolat yang diujikan adalah rata-rata terhadap bakteri  B. cereus ( 17.56 mm); E.coli (19.38 mm); S.aureus (19.30 mm) dan S. typhimurium (19.03 mm), sehingga memiliki potensi untuk dikembangkan sebagai bakteriosin atau pengawet alami.

Published
2018-05-20
How to Cite
Setyawardani, T., Sumarmono, J., & Sulistyowati, M. (2018). AKTIVITAS ANTIMIKROBA BAKTERI ASAM LAKTAT DARI KOLOSTRUM KAMBING. PROSIDING SEMINAR NASIONAL TEKNOLOGI AGRIBISNIS PETERNAKAN (STAP), 5, 296. Retrieved from https://jnp.fapet.unsoed.ac.id/index.php/psv/article/view/69
Section
Articles

Most read articles by the same author(s)

1 2 > >>