ORGANOLEPTIK SUSU KAMBING YANG MENDAPAT PERLAKUAN TEAT DIPPING MENGGUNAKAN PERASAN BUAH MENGKUDU (Morinda citrifolia L.)

  • Affiyatut Tafshiila
  • Triana Yuni Astuti
  • Agustinus Hantoro Djoko Rahardjo
Keywords: teat dipping, perasan buah mengkudu, sifat organoleptik

Abstract

Penelitian untuk mengetahui: (1) fenotipik parameter, (2) distribusi, dan (3) hubungan antar peubah dari sifat linear tubuh sapi FH yang berhubungan dengan sifat ambing dan kaki telah dilakukan menggunakan sapi perah Friesian Holstein (FH) yang dipelihara di Balai Besar Pembibitan Ternak Unggul dan Hijauan Pakan Ternak (BBPTUHPT) Baturraden, Purwokerto. Sebanyak  328 ekor sapi perah FH laktasi diukur bentuk kaki belakang nampak samping (Rear Legs Set=RLS), sudut tracak (Foot Angle=FA), kedalaman ambing (Udder Depth=UD) dan panjang puting (Teet Length=TL). Data ukuran linear tubuh ternak dihitung nilai tengah, simpang baku, koefisien korelasi dan koefisien keragamannya. Tes korelasi Pearson's Product-Moment dan tes normalitas data Anderson-Darling dilakukan untuk mengetahui keeratan hubungan antar peubah dan menguji bentuk sebaran/distribusi dari data yang dikumpulkan. Hubungan fenotipik paling lemah (-0.03) dijumpai pada hubungan antara RLS dengan TL sedangkan RLS dengan UD memiliki tingkat hubungan paling kuat (0.18). Kedalaman ambing memiliki tingkat keragaman terbesar (KK=57.79%) sedangkan RLS memiliki tingkat keragaman terkecil (KK=4.33%). Semua peubah cenderung memiliki distribusi normal namun demikian hanya RLS yang terbukti secara statistik. Dapat disimpulkan bahwa ukuran linear tubuh ternak sapi FH di BBPTUHPT Baturraden: (1) memiliki ukuran pemusatan dan pencar wajar serta memiliki sebaran data yang baik kecuali kedalaman ambing (UD), (2) memiliki tingkat hubungan fenotipik antar sifat yang rendah dan (3) cenderung memiliki bentuk sebaran yang normal.

Published
2018-12-18
How to Cite
Tafshiila, A., Astuti, T., & Rahardjo, A. H. (2018). ORGANOLEPTIK SUSU KAMBING YANG MENDAPAT PERLAKUAN TEAT DIPPING MENGGUNAKAN PERASAN BUAH MENGKUDU (Morinda citrifolia L.). PROSIDING SEMINAR NASIONAL TEKNOLOGI AGRIBISNIS PETERNAKAN (STAP), 6, 85-88. Retrieved from https://jnp.fapet.unsoed.ac.id/index.php/psv/article/view/134
Section
Articles